Kamis, 04 Agustus 2011

Handphone Terbaru

Beberapa hari lalu pameran ponsel terbesar sedunia (MWC) baru saja selesai diselenggarakan di Barcelona, Sepanyol. Berbagai macam smartphone dengan teknologi yang mutakhir mewarnai Mobile World Congress kala itu. Salah satu yang paling mencuri perhatian adalah HTC One X. Berikut tiga smartphone yang paling diminati selama berlangsungnya pameran.

HTC One X
Handphone Terbaru 2012

HTC One X dengan spesifikasi bagus, terutama prosesor 1,5GHz quad core Nvidia Tegra 3. Desainnya juga elegan dan sudah memakai Android terkini atau Ice Cream Sandwich. Spesifikasi lainnya, layar HD IPS, data storage internal upto 32GB dan kamera 8MP.

Huawei Ascend D Quad
ponsel terbaru 2012

Ponsel ini menjadi smartphone pertama Huawei yang memiliki prosesor quad core buatan sendiri. Prosesor 1,2GHz K3V2 diklaim membuat Ascend D Quad memiliki performa tercepat dibanding Android dengan teknologi sejenis. Ponsel ini juga memiliki layar 4,5 inch HD yang cemerlang.

Orange Santa Clara

Smartphone ini sangat menyita banyak perhatian, karena ditenagai prosesor Intel Medfield 1,6GHz. Kehadiran ponsel ini menunjukkan keseriusan Intel untuk membuat prosesor mobile yang selama ini masih didominasi oleh ARM.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar