Bagaimana Cara Mengenkripsi File?
Enkripsi mengubah file terbaca menjadi file yang tidak terbaca (cipher) sampai diubah lagi dengan menggunakan decryption key (kunci dekripsi). Dengan penggunaan komputer mobile (seperti notebook, netbook) yang mulai menggantikan peran komputer desktop, tidak mengejutkan bahwa enkripsi semakin populer dibandingkan dengan sebelumnya.
Dengan mengubah file sensitif (file rahasia) dalam bentuk terenkripsi, maka file tersebut akan tetap terlindungi bahkan jika notebook yang Anda miliki jatuh pada seseorang yang tidak Anda kenali dan mungkin berniat jahat. Mengenkripsi file sensitif juga melindunginya dari spybots yang terdapat pada komputer yang telah terinfeksi. Untungya, melakukan enkripsi dapat dengan mudah dilakukan dan juga gratis.
Enkripsi dibuat dengan menggunakan algoritma kompleks dan telah dikembangkan oleh berbagai penulis, serta memiliki nama-nama seperti Blowfish, Twofish, Serpent dan Rijndael dan beberapa nama lainnya.
Enkripsi-enkripsi tersebut menggunakan sebuah password untuk mengenkripsi dan mendekripsi data, folder dan bahkan keseluruhan hard disk. Tipe lainnya dari enkripsi adalah “public encryption”, menggunakan sebuah key untuk mengenkripsi dan key lainnya untuk dekripsi, di mana hanya key yang terakhir yang bersifat private. Metode ini digunakan untuk memprivatisasi email dan juga pesan instan.
Jika Anda ingin mengenkripsi berbagai informasi ataupun data pada komputer, tersedia begitu banyak software enkripsi yang dapat Anda gunakan, dari yang berbayar sampai dengan software enkripsi gratis. Sebagai contoh, software enkripsi gratis dan open source yang dapat Anda gunakan untuk mengenkripsi file, folder dan drive adalah TrueCrypt dan CompuSec.
Source : www.islam-download.net
Senin, 25 Juli 2011
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
trima kasih infonya BOss
BalasHapussalam https://www.lauwba.com